Sunday, August 25, 2013

5:52 PM


Park Shi Hoo, yang dilaporkan beristirahat di Amerika Serikat, baru-baru ini telah terlihat mengambil bagian dalam pemotretan.

Hal ini menarik banyak minat dari fans dan publik karena komentar agensinya sebelumnya bahwa “ia masih ragu untuk kembali ke Korea” dan “itu tidak benar bahwa ia akan kembali pada akhir [Agustus].”

Dalam dua gambar yang dirilis, Park Shi Hoo terlihat ramping dengan pakaian formal. Di sebelah kiri, foto diambil saat ia sedang melangkah. Rambutnya disisir ke belakang dan ekspresinya tersembunyi di balik kacamatanya. Di sebelah kanan, lokasi terlihat menjadi satu set pemotretan. Dia mengenakan pakaian serba hitam dan terlihat berada di tengah-tengah pemotretan misterius.

Park Shi Hoo terlibat dalam skandal pemerkoasan awal tahun ini dengan aktris trainee “A.” Dia kemudian dibersihkan dari semua tuduhan.



Source:Soompi

0 comments:

Post a Comment