Berbahagialah para Kiss Me (sebutan untuk fans U-KISS). Fans Indonesia rupanya punya arti tersendiri bagi boyband U-KISS. Demi showcase mereka di Jakarta kali ini, mereka melakukan persiapan dengan penuh totalitas untuk menghibur semua fans mereka.
Selain berlatih, kesehatan juga menjadi perhatian mereka dalam persiapan showcase bertajuk "Join The Game, Complete the Collage" tersebut. Demi stamina yang fit, mereka kerap berolahraga dan mengonsumsi vitamin.
"Kami menjaga kesehatan dan tetap melatih stamina, seperti olahraga. Kami juga minum vitamin," kata leader Soohyun saat jumpa pers di Sports Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu, 27 April. "Persiapan banyak sekali, menjelang perform. Maaf karena Hoon tidak bisa datang, yang penting kami hadir di sini untuk menghibur para fans."
0 comments:
Post a Comment