Friday, July 5, 2013

11:49 PM

 Intip Latihan dan Curhatan Junho 2PM Jelang Konser  Solo Perdana nya

Karir salah satu member 2PM, Junho di Jepang sepertinya akan berjalan mulus. Pasalnya, sebelum debut secara resmi di Jepang sebagai solois, Junho sudah akan menggelar sebuah konser solo perdana nya yang bertajuk ‘JUNHO (From 2PM) 1st Solo Tour Kimi no Koe’  yang akan digelar beberapa hari mendatang.

Baru-baru ini, pihak agensi Junho, JYP Entertainment merilis beberapa foto latihan Junho menjelang konser solonya tersebut di sebuah studio. Dalam foto tersebut, Junho tampak serius berlatih bersama rekan-rekan live band nya dan ia juga terlihat bersemangat dengan memperlihatkan ‘eye-smile’ nya yang khas tersebut.



Berdasarkan pihak JYP, Junho memang telah bekerja sangat keras dan selalu memeriksa setiap detail persiapan konsernya demi hasil yang terbaik. Junho juga menceritakan bagaimana perasaannya menjelang konser solonya di Jepang tersebut.

“Aku mengambil langkah pertamaku sebagai pemain film di Korea, dan sekarang aku akan debut solo di Jepang. Aku gugup tapi dalam waktu yang sama, aku benar-benar menantikannya. Aku akan melakukan yang terbaik untuk memberikan penampilanku. Tolong dukung dan nantikan ini.” Tutur Junho, dilansir Allkpop.

Konser solo Junho akan digelar pertama kali di Sapporo pada 9 Juli mendatang, dan akan dilanjutkan di Fukuoka, Osaka, Nagoya, dan Tokyo sebelum ia debut secara resmi dan merilis mini album yang bertajuk ‘Kimi no Koe’ (Your Voice) pada 24 Juli mendatang. Wah, good luck, Junho!^^ (ctr)


CR:dreamersradio

0 comments:

Post a Comment