Tak hanya bersaing di tangga lagu Korea Selatan, 4Minute dan Sistar juga akan berkompetisi di "Dream Team 2". Dua girlband yang baru saja mengeluarkan single teranyar mereka ini akan bersaing dalam kompetisi memanah acara tersebut.
Sebelumnya mereka sudah pernah bertanding memanah di acara "Idol Star Athletic Championship" pada Februari lalu. Di kompetisi sebelumnya, Sistar berhasil mengalahkan 4Minute dan meraih kemenangan kedua mereka beturut-turut.
Bora Sistar berhasil memukau semua orang di studio dengan kemampuan olahraganya. Namun, kali ini 4Minute tak mau kalah dan ingin menunjukkan usaha terbaik mereka.
Siapakah yang akan memenangkan pertandingan ini? Edisi spesial pertandingan memanah Sistar dan 4Minute di "Dream Team 2 ini rencananya akan ditayangkan pada 16 Juni waktu setempat di stasiun KBS.
0 comments:
Post a Comment