Super Junior bersiap menggelar konser "Super Show 5" di Mata Elang Internasional Stadium Ancol (MEIS), Jakarta Utara, Sabtu dan Minggu, 1-2 Juni. Konser tersebut diprediksi akan berlangsung meriah dengan tata panggung spektakuler.
Kamis (30/5), telah beredar foto-foto stage untuk konser Choi Siwon dkk. Nantinya disiapkan pula ratusan kru serta akan ada acara potong tumpeng di konser 2 Juni sebagai bentuk perayaan ulang tahun ELF.
"Mereka bawa kru dari Korea 100 orang, terus bawa 40 ton peralatan dan satu genset sendiri hanya untuk hair dryer," terang Febriana Agusta, perwakilan Dyandra Entertainment, di Ancol, Kamis (30/5). "Kita rencananya mau potong tumpeng di panggung. Biar kesannya lebih Indonesia aja."
Terkait acara potong tumpeng, pihak promotor masih menjelaskan makna perayaan itu pada para personil. "Susah banget jelasin ke merekanya kalau tumpeng itu apa. Jadi masih diusahain dulu," ujarnya.
Berikut ini foto peti kemas peralatan dan tata panggung konser "Super Show 5" di Indonesia:
0 comments:
Post a Comment